Berita Terkini

KPU Kabupaten Tapanuli Tengah memperingati Hari Kesaktian Pancasila

Pada Minggu, 01 Oktober 2023 KPU Kabupaten Tapanuli Tengah memperingati Hari Kesaktian Pancasila. Bertempat di Kantor KPU Kabupaten Tapanuli Tengah, upacara peringatan ini dihadiri oleh Ketua KPU Kabupaten Tapanuli Tengah, beserta seluruh jajaran Sekretariat KPU Kabupaten Tapanuli Tengah. Dengan Tema "Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju" mari kita junjung tinggi persatuan kesatuan bangsa demi Indonesia yang maju dan sejahtera.

jadwal Kampanye dalam Pemilu Tahun 2024

Kapan jadwal dimulainya kampanye dalam Pemilu Tahun 2024 nanti? Nah berikut ini jadwal Kampanye Pemilu Serentak Tahun 2024 beserta opsi jika ada Pilpres putaran kedua. Ayo ke TPS pada 14 Februari 2024 mendatang. Pastikan kamu terdaftar sebagai pemilih dengan cek laman: https://cekdptonline.kpu.go.id dan pantau selalu media sosial resmi KPU Kabupaten Tapanuli Tengah.

KPU Kabupaten Tapanuli Tengah mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kehumasan dan PPID

KPU Kabupaten Tapanuli Tengah mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kehumasan dan PPID yang dilaksanakan oleh KPU Republik Indonesia bertempat di Tangerang pada Tanggal 25 sampai 27 September 2023. Kegiatan yang dilaksanakan ini juga diikuti oleh seluruh KPU Provinsi dan KPU Kabupaten/Kota se-Indonesia. Turut dihadiri oleh Wakil Ketua Divisi Sosdiklih dan Parmas KPU Kabupaten Tapanuli TengahFeri Yosha Nasution beserta Kasubbag Teknis dan Hupmas KPU Kabupaten Tapanuli Tengah Ilseria Zuidar Lubis. Dalam rakornas tersebut, KPU menghadirkan pembicara dari Komisi Informasi, META dan YOUTUBE yang menyampaikan tentang perlunya keterbukaan informasi serta tips dan trik mengelola media sosial serta optimalisasi pelayanan dan pengelolaan informasi publik agar meningkatkan peran serta Kehumasan pada Pemilu Tahun 2024. So #TemanPemilih, jangan lupa datang ke TPS 14 Februari 2024 dan pastikan nama kalian telah terdaftar sebagai pemilih dengan cara cek namamu di cekdptonline.kpu.go.id

KPU Kabupaten Tapanuli Tengah mengucapkan Selamat dan Sukses Atas Dilantiknya Ketua dan Anggota KPU Provinsi Sumatera Utara Periode 2023 - 2028

Segenap Jajaran KPU Kabupaten Tapanuli Tengah mengucapkan Selamat dan Sukses Atas Dilantiknya Ketua dan Anggota KPU Provinsi Sumatera Utara Periode 2023 - 2028 1. Agus Arifin sebagai Ketua/Kadiv Umum, Rumah Tangga, dan Keuangan, 2. Raja Ahab Damanik sebagai Kadiv Teknis Penyelenggara Pemilu, 3. Robby Effendi sebagai Kadiv SDM dan Litbang, 4. Fredianus Zebua sebagai Kadiv Data dan Informasi, 5. Elsuhaimi sebagai Kadiv Hukum dan Pengawasan, 6. Sitori Mendrofa sebagai Kadiv Sosdiklihparmas, dan 7. Kotaris Banurea sebagai KaDiv Perencanaan dan Logistik.